GROBOGAN -- Hari ini merupakan persiapan terahir  acara penutupan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 99 Kodim 0717/Purwodadi. Persiapan terus dilakukan tim Satgas di Lapangan Desa Karangsari Kecamatan Brati  abupaten Grobogan. (1/8).
Selain Dandim 0717/Purwodadi Letkol Arh Jan Piter Gurning, Kasiter Korem 073/Makutarama Letkol Inf Himawan Teddy Laksono yang mengecek ulang kesiapan di lapangan mulai dari pemasangan umbul-umbul, pemasangan tenda, persiapan lokasi lapangan. Serta memantau gladi bersih acara yang mengisi jalannya upacara penutupan TMMD.
�Hari ini diupayakan semaksimal mungkin persiapan penutupan. Mengingat besok Pagi  kemungkinan upacara akan ditutup Kasdam 1V/Diponegoro Brigjen TNI Sabrar Fadhilah dan di hadiri Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Selain itu, Didi Kempot juga turut meramaikan panggung penutupan,� ujar Dandim.
Tak hanya itu, persiapan pengisi acara yang akan tampil juga turut dipersiapkan. Antaranya penampilan Senam Maumere yang diikuti persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXVIII Kodim 0717/Purwodadi, Drum Band SMPN 1 Brati, dan Tarian Nirmala dari pemerintah daerah (pemda).
Berbagai pengisi acara tersebut akan tampil setelah pemukulan gong tanda ditutupnya pelaksanaan TMMD Reguler ke-99 Kodim 0717/Purwodadi. Setelah itu, rombongan akan menuju lokasi untuk meninjau hasil pengerjaan fisik yang sudah dikerjakan tim satgas selama 30 hari tersebut.
�Berharap dengan adanya TMMD ini, semakin mampu merekatkan TNI dan masyarakat Desa Karangsari khususnya. Serta program ini mampu berkelanjutan. Di sini TNI selama sebulan turun langsung ke desa untuk berkomunikasi dengan masyarakat, serta berbaur dengan masyarakat. Bahkan masak, tidur bersama. Dengan kedekatan tersebut diharap dapat membangun desa secara bersama-sama,� pungkasnya.

0 komentar:

Post a Comment

 
Top
close