GROBOGAN - Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Tatang Sulaiman menegaskan kepada seluruh prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD Reguler Ke-99 di Desa Karangsari, Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan untuk bersikap low profile dan menyatu dengan rakyat.
Hal tersebut disampaikan Pangdam saat diwawancarai wartawan usai Upacara Pembukaan TMMD Reguler Ke-99 di Lapangan Desa Karangsari, Selasa (4/7).
 Dirinya menilai dengan sikap low profile atau rendah diri sehingga para prajurit TNI akan selalu dihormati warga di sekitar lokasi TMMD. Tatang menambahkan bahwa TNI lahir dari rakyat jadi jangan bersikap sombong dan baik-baik lah dengan rakyat."Dalam TMMD nanti mereka akan berbaur dan bekerja dengan warga, pegang Teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI sehingga TNI semakin dicintai rakyat" tegas Pangdam.
Para prajurit TNI akan bekerja bersama warga selama 30 hari ke depan dengan sasaran fisik berupa pengecoran jalan, pembuatan talud, Jambanisasi serta rehab mushola dan Poskamling. Diharapkan keberadaan TNI di tengah-tengah masyarakat dapat memberikan teladan dan panutan serta menumbuhkan semangat gotong-royong warga.

0 komentar:

Post a Comment

 
Top
close