GROBOGAN – Camat Brati Drs. Bambang Lunto Legiyono menghimbau kepada warga Desa Karangsari untuk menjauhi Narkotika, Obat-obat terlarang dan Zat aktif lainnya atau disingkat Narkoba.
Hal tersebut disampaikan saat Bambang mengisi acara Penyuluhan Narkoba yang dilaksanakan di Balai Desa Karangsari, Kecamatan Brati dalam rangkaian kegiatan sasaran non fisik Program TMMD Reguler Ke-99 TA 2017 Kodim 0717/Purwodadi, Kamis  (20/7).
Dia menjelaskan bahwa Narkoba itu sangat berbahaya dan merugikan kesehatan baik mental maupun fisik. Khususnya kepada para pemuda yang merupakan generasi penerus bangsa wajib hukumnya menghindari Narkoba. "Jangan sampai coba-coba karena sekali saja mencoba Narkoba maka akan mencoba lagi dan seterusnya akan ketagihan sampai menghancurkan kehidupan kalian. Pokoknya katakan tidak pada Narkoba" himbau Camat Brati. 
Sedangkan Aiptu Sampurno dari Polres Grobogan mengatakan hal senada bahwa Narkoba merupakan musuh bangsa dan harus ditumpas sampai ke akar-akarnya. "Mari kita semua ikut berperan aktif memberantas dan menjauhi Narkoba kalau tidak mau berurusan dengan hukum. Hiduplah sehat tanpa Narkoba" ucap Aiptu Sampurno.

0 komentar:

Post a Comment

 
Top
close