Grobogan—Disela-sela kegiatan pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-99 Tahun 2017 yang berada di Desa Karangsari Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan anggota Satgas meleksanakan anjangsana dan sekaligus berbagi ilmu tentang menjahit.Senin.24/7.
Adalah Serda Suyoto, anggota satgas TMMD, yang dirumahnya kebetulan membuka usaha menjahit membagikan ilmunya di rumah Bapak Sutimin, warga Dusun Lembono Desa Karangsari.
Sutimin sehari-harinyabekerja sebagai penjahit manual. Pada kesempetan inidia baru saja membeli mesin jahit high speed, akan tetapi belum lihai dalam menggunakannya. Waktu yang tepat, disaat Suyoto bersilaturohmi di rumah Sutimin sekaligus dapat berbagi ilmu.Agar dalam kemampuan menjahit dengan mesin barunya ini dapat lebih cepat menyelesaikan pesanan dari pelanggan.
“Peluang kerja menjahit tidak semua orang mempunyai bakat menjahit,apalagi saya, yangbukan tukang jahit, akan tetapi menjahit pun mampu menghasilkan pendapatan tambahan. Karena itu, saya berikan ilmu ini agar Bapak Sutimin lebih lihai lagi,’’UjarSuyoto.
“Terimakasih ya pak, semoga saya nanti lebih pandai lagi, dan pelanggan saya tambah banyak,” ungkap Sutimin dengan senangnya.

0 komentar:

Post a Comment

 
Top
close