Grobogan. TMMD Reguler 99 Tahun 2017 masih berlangsung di Desa Karangsari Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan. Meski pada tanggal 2 Agustus 2017 baru ditutup, namun sekarang ini manfaat Program TMMD sudah mulai dirasakan oleh masyarakat Desa Karangsari dan sekitarnya.
Hal ini disampaikannya Ustadz Subeki saat mendapat kunjungan Babinsa dan Bhabinkamtibmas di rumahnya kemarin, Minggu (23/7).
"Saya sangat bersyukur jerih payah bapak- bapak TNI yang dibantu oleh Polri, Pemda dan semua elemen masyarakat ternyata tidak sia-sia. Sekarang ini hasil TMMD sudah bisa dirasakan manfaatnya kita bersama," ungkap Ustadz Subeki, tokoh agama Dusun Mangonan Desa Karangsari.
"Semoga masyarakat bisa merawat apa yang sudah dibangun melalui program TMMD ini supaya masa pakainya bisa panjang sampai bisa dirasakan oleh anak cucu kita," tambahnya.
Menjelang berakhirnya kegiatan Program TMMD, Babinsa dan Bhabinkamtibmas semakin intens bersilaturahmi kepada para tokoh di Desa Karangsari. Kegiatan ini dilakukan disamping untuk menjaga tali silaturahmi juga untuk mengetahui seberapa besar respon dari masyarakat tentang kegiatan TMMD.

0 komentar:

Post a Comment

 
Top
close