Grobogan. Waktu luang yang ada dimanfaatkan oleh anggota Satgas TMMD Reguler 99 Tahun 2017 untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat Desa Karangsari Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan.
Sore hari banyak dimanfaatkan oleh anggota Satgas TMMD untuk berinteraksi dengan masyarakat sekitar. Ada yang bermain voli dengan masyarakat, bermain dengan anak-anak ataupun bertamu untuk menjalin silaturahmi. Ini semua bertujuan untuk lebih mendekatkan TNI kepada masyarakat. Seperti yang dilakukan oleh beberapa anggota Satgas TMMD yang sedang berkunjung ke rumah Mbah Sawijan selaku tokoh masyarakat Dusun Mangonan Desa Karangsar sore kemarin, Senin (11/7).
"Saya senang bapak-bapak TNI berkenan mampir ke rumah saya. Meskipun seharian bekerja keras menyelesaikan sasaran TMMD, namun bisa meluangkan waktu untuk bergaul dengan masyarakat. Saya juga sangat mengapresiasi kepada bapak-bapak TNI yang mudah sekali bergaul dan akrab dengan semua golongan masyarakat Dusun Mangonan Desa Karangsari." ungkap Mbah Sawijan.
"Kebetulan anak pertama saya juga seorang tentara yang sudah lama dinas di Kalimantan dan 2 tahun belakangan ini belum bisa pulang. Makanya saya sangat terhibur atas kehadirannya bapak-bapak TNI di rumah saya." tambahnya.

0 komentar:

Post a Comment

 
Top
close