Grobogan.Ketua Persit Chandra Kirana Cabang XXXVIII Kodim PurwodadI Ny. Silviana Jan Piter Gurning beserta pengurus cabang melaksanakan kunjungan ke Desa Karangsari dalam rangka anjangsana untuk memberikan bantuan kepada warga kurang mampu, Senin (10/07).
Bantuan tersebut bertujuan untuk sedikit meringankan beban hidup warga yang kurang mampu di Desa Karangsari sekaligus merupakan wujud dukungan dan partisipasi dalam rangka mensukseskan program TMMD Reguler 99 yang digelar saat ini.
Suhartini selaku Kepala Desa Karangsari menyampaikan bahwasannya masih ada sebagian warganya yang hidup dalam taraf miskin. Sehingga masih membutuhkan uluran tangan dari warga yang lain.
"Kami sangat sedih melihat kondisi nenek Rani yang tinggal sendiri dirumah yang tak layak," tutur Ny.Silviana Jan Piter Gurning.
Bantuan diberikan kepada 10 orang warga kurang mampu di dua dusun, mangonan dan pulorejo Desa Karangsari. Usai kunjungan rombogan Persit Purwodadi menyempatkan melihat lokasi TMMD untuk memberikan semangat kepada personil Satgas dan warga yang sedang melaksanakan pengecoran jalan.

0 komentar:

Post a Comment

 
Top
close