Grobongan -Dalam pelaksanaan program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Rengguler Ke 99 Kodim 0717/Purwodadi Tahun 2017 yang berada di Desa Karangsari, khususnya Dusun Pulorejo tiap harinya masyarakat di harapkan selalu ikut melaksananakan kerja bhakti gotong-royong baik dalam melaksananakan pengecoran jalan pulorejo, rehab pos kamling, rehap mushola maupun jambanisasi. Kamis (13/07).
Pada kamis ini giliran warga masyarakat Dusun Njambing Rt 02 Rw 06 yang melaksanakan kerja bhakti untuk melanjutkan pengecoran jalan yang  sudah di targetkan oleh Pemerintah untuk sampai tanggal 3 Agustus nanti dalam jangka waktu yang sudah di jadwalkan harus selesai tepat pada waktunya.
Bukan hanya pengecoran jalan saja yang harus di kejar, namun jambanisasi juga masuk prioritas program  (TMMD) rengguler. Jamban juga harus selesai dalam jangka waktu yang di alokasikan satu bulan dari jadwal yang sudah ditentukan.
Seperti yang dilakukan Kasno, warga Njangkungharjo Rt 08 Rw 02, ikut membantu pemasangan jamban.  Loyalitas dan semangat yang tinggi ditunjukan Kasno dalam pembuatan jamban.
Kasno memang sudah terbiasa dalam pelaksanaan pekerjaan seperti ini. Dia terlihat sangat lincah dan cepat saat mengerjakan jamban.
�Dengan adanya TMMD  Ini saya pribadi senang, karena saya juga kebagian andil program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Rengguler Ini,� terangnya.

0 komentar:

Post a Comment

 
Top
close