Grobogan. Dalam program TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD) Reguler ke-99 ada 2 sasaran yang ingin dicapai yaitu sasaran fisik dan non fisik. Salah satu sasaran fisiknya adalah rehab mushola. 
Dimana pada hari ini Selasa (18/07) pukul 08.00 bertempat di Rt 02 Rw 07 Dusun Pulorejo Desa Karangsari  Kecamatan Brati anggota Satgas TMMD  serta puluhan masyarakat melaksanakan pengecoran Musholla  Al Iklas.
Pada kegiatan pengecoran Mushola Al Iklas di Dusun Pulorejo anggota Satgas dan Masyarakat yang bekerja lebih banyak dibanding hari biasa, dikarenakan dalam pengecoran diperlukan kekompakan dan kecepatan supaya hasil yang dicapai bagus.
Danramil 13/Brati, Kapten Inf Santoso  menyatakan, dalam pengecoran mushola kita akan lebih banyak dorong anggota biar cepat selesai pengerjaannya, ungkapnya.
Dalam kesempatan yang sama ketua panitia rehab Musholla Al Iklas menyampaikan ucapan banyak terima kepada anggota Satgas TMMD yang ikut kegiatan pengecoran Mushola Al Iklas  hingga selesai.
" Baru kali ini khususnya di Dusun kami  pembangunan Musholla di bantu bapak-bapak TNI, apalagi bapak-bapak TNI mau mengaduk  semen dan pasir dan kehadiran bapak-bapak TNI menambah semangat warga yang lain dalam bekerja," ungkap Bapak Bambang.

0 komentar:

Post a Comment

 
Top
close